MENUJU PILPRES DAN PILEG 2019

Selasa, 12 Januari 2016

Program Lorong Garden Pemkot Makassar Tuai Pujian dari KAHMI



smartcitymakassar.com –MAKASSAR- Program Lorong Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar menuai pujian dari Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI). Hal ini disampaikan oleh Ketua Harian Pimpinan Kolektif Majelis Wilayah KAHMI Sulsel, M. Tobo A. Haeruddin, saat pelantikan pengurus KAHMI, Minggu (10/1) lalu di Baruga Anging Mamiri.

Menurut M. Tobo, program Lorong Garden merupakan cikal bakal lahirnya pasar global organic ke depan. “ Hal ini menjadi sangat penting dalam menghadapi Masyarakat Ekonomi Eropa (MEA). Untuk itu KAHMI Makassar wajib ikut menyukseskan program Pemkot Makassar ini”, tegasnya.

Pada kesempatan yang sama, Ketua KAHMI Kota Makassar, Andi Pangeran Moenta mengharapkan peran KAHMI Makassar lebih meningkat lagi dengan memanfaatkan potensi yang dimiliki secara maksimal, “ KAHMI harus dapat berkontribusi terhadap pembangunan kota Makassar. Pemkot sangat terbuka untuk bersama menjalin kerjasama yang lebih maksimal”, kata Andi.

Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan Pomanto, dalam sambutannya membeberkan berbagai fenomena yang menjadi tantangan pemerintahannya. Menurutnya, tantangan terbesar saat ini ada di lorong-lorong kota Makassar. “Lorong-lorong kita ibarat sel di dalam tubuh. Jika lorong kita sehat maka sehat pula kota kita.


Selanjutnya, Wali Kota menjelaskan bahwa di kota Makassar terdapat 7.538 lorong yang dihuni sekitar 535.000 orang.  Untuk itu program Lorong Garden merupakan program strategis Pemkot dalam menata dan memberdayakan masyarakat Makassar. “Saat ini 20% lorong di Makassar telah ditata dan dihijaukan berkat kuatnya partisipasi warga kota”, pungkasnya. * (Iskandar Burhan)