MENUJU PILPRES DAN PILEG 2019

Kamis, 04 Februari 2016

Perancis Bantu Menyempurnakan 'Smart City' Makassar



Smartcitymakassar.com. --Makassar- Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar terus aktif membangun jaringan skala global guna mendukung program 'Smart City'. Bertempat di Operation Room, Lantai 10, Balaikota, Makassar, pada Kamis (04/02/2016), Pemkot Makassar menandatangani nota kesepahaman (MoU) dengan Engie Ineo dari Perancis. Engie Ineo adalah salah satu pemain kunci di Perancis dalam bidang sistem teknologi komunikasi dan informasi serta rekayasa kelistrikan. 

Pemkot Makassar diwakili oleh Wali Kota, Moh. Ramdhan Pomanto, sementara Engie Ineo diwakili oleh General Manager-nya Gaetan Texier. Hadir pula dalam acara ini Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Makassar, Muhammad Ismounandar dan sejumlah pimpinan SKPD terkait.

Ada dua fokus utama dari nota kesepahaman ini, yakni kerjasama menyangkut pengembangan solusi dalam bidang keselamatan dan keamanan masyarakat, serta pembangunan manajemen lalu lintas modern. 

Untuk bidang keselamatan dan keamanan masyarakat, Perancis akan membantu menyediakan solusi bagi Kota Makassar dalam hal pengembangan sistem infrastruktur CCTV, pengembangan jaringan komunikasi radio, serta manajemen ruang pengendali untuk jaringan Smart City di Kota Makassar. 

Di bidang manajemen lalu lintas, Perancis akan membantu Makassar dalam hal pembangunan sistem pengurai kemacetan, penanganan polusi kendaraan serta solusi menyangkut transportasi publik yang efektif.

Terkait kerjasama ini, Danny Pomanto menyatakan, "kita sangat serius membangun sistem global di Makassar. Hari ini kita MoU dengan Engie Ineo, salah satu perusahaan Perancis yang 'concern' pada pengembangan infrastruktur 'smart city' dunia."  Sementara dalam pidatonya, Gaetan Texier menilai 'Smart City' Kota Makassar sudah 'on the track'. "Makassar sudah kelihatan bagus. Kita akan ikut menyempurnakannya," ujar Gaetan Texier.* (Iskandar Burhan)