MENUJU PILPRES DAN PILEG 2019

Jumat, 03 November 2017

Bertemu Legenda PSM Joni Kamban, Masyarakat Toraja Utara Siap Menangkan Prof Andalan

Foto: Istimewa   

smartcitymakassar.com - Toraja Utara - Bakal calon Wakil Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman terus melakukan safari silaturrahim ke berbagai jaringan relawan yang terus tumbuh secara spontan pasca Deklarasi pasangan Nurdin Abdullah-Andi Sudirman Sulaiman (Prof Andalan) di lapangan Karebosi, Minggu (22/10/2017) lalu.

Kali ini Andi Sudirman berkunjung ke Kabupaten Toraja Utara, Jumat (3/11/2017). Pada kesempatan tersebut, Andi Sudirman bertemu dengan Joni Kamban legenda hidup kiper PSM beserta tokoh masyarakat toraja utara.

Dalam sambutannya, Andi Sudirman Sulaiman sangat mengapresiasi dan berterimakasih atas sambutan dan dukungan yang diberikan ke Prof Andalan.

"Saya sangat terharu dan mengucapkan banyak terima kasih atas sambutan yang meriah dan dukungan masyarakat Toraja Utara terharu Prof Andalan," kata Andi Sudirman.

Sedangkan menurut Joni Kamban, segera akan membetuk tim dan posko pemenang untuk Prof Andalan.

"Segera akan membuat tim relawan keluarga dan masyarakat sekitar, dan posko pemenangan untuk memenangkan Prof Andalan di Toraja Utara," tegas Joni Kamban.

Sebagai informasi, sebelumnya, Jumat (2/11/2017), Andi Sudirman Sulaiman mengunjungi Kabupaten Enrekang dan Toraja. *(Fatahillah Mansur)