MENUJU PILPRES DAN PILEG 2019

Jumat, 16 Oktober 2015

Tengok ke Atas, Temukan Taman Kota!

Source: New The High Lina, York City Department of Parks and Recreation, 2016

Smartcitymakassar.com. --Makassar- Ruang publik sangat penting dalam regenerasi kota untuk menjawab tantangan pengembangan kota masa depan. Tantangan yang dijawab dengan terobosan yang dilakukan oleh pemerintah kota New York. Sejumlah kota, baik di Amerika ataupun negara lain, terinspirasi oleh terobosan ini.  Mereka membangun ruang-ruang publik berkaca dari New York, tetapi dengan konteks keunikan dan visi pembangunan kota masing-masing.

Dengan nama High Line, Kota New York mentransformasi lintasan trem kereta tak-terpakai sepanjang 2 kilometer menjadi sebuah taman kota, elevated park. Beberapa menyebut taman ini sebagai Park in the Sky.  Pemerintah kota menginvestasikan US$115 juta untuk pembangunan taman ini. Investasi yang kemudian menggerakkan kegiatan ekonomi baru senilai US$ 2 milyar.   

Taman ini menarik 5 juta pengunjung termasuk didalamnya sekitar 400 ribu turis, seperti dilaporkan oleh DavidMcGinn. High Line dianggap sebagai salah satu transformasi ruang publik paling berhasil di Amerika Serikat.

Apa yang membuat kota menjadi hidup?  “Dari beberapa daftar, yang paling tinggi, adalah taman dan ruang terbuka (open sky)” kata Adrian Benepe, mantan komisioner Taman Kota New York. Dialah salah satu yang membuat taman High Line menjadi kenyataaan. Beberapa kota di dunia juga membuat taman mereka menjadi hidup. Mereka menghidupkan tamanya dengan versi mereka masing-masing. 

Di negeri Paman Sam ini tercatat Chicago dengan project 606, lalu Philadelphia dengan Linear Park sepanjang 4.8 kilometer.  San Fransisco membuat versi elevated park berlokasi di atap terminal bus dan stasiun trem seluas 5.4 are. Fasilitas seperti restaurant, cafĂ©, tempat pejalan-kaki dan pejogging dan taman main anak-anak menjadi bagian taman ini. Di Rotterdam, Belanda, dibangun taman menyerupai High Line, menggunakan bekas lintasan trem. Taman di atas jalan raya juga dibangun di kota Seoul, Korea Selatan. Suatu lintasan tinggi atau elevated yang menghubungkan pusat kota menuju taman kota terbesar juga sementara dibangun di Mexico City, Meksiko.* (Thoha Pacong)