smartcitymakassar.com –
Makassar- Kelurahan Karampuang ,yang berada di Kecamatan Panakukang mengadakan
kerja bakti bersama lurah, staf kelurahan, ketua RW/RT,serta warga masyarakat
yang berdomisili di jalan Dirgantara.
Kerja bakti yang diadakan
di Kelurahan Karampuang tersebut antara lain membersihkan lorong, drainase yang
tersumbat pada Minggu,(6/3/2016).
Dengan diadakanya kerja
bakti bersama lurah,warga sangat senang dan harapan mereka semoga ada
pengerjaan drainase oleh dinas Pekerjaan Umum Kota Makassar untuk membantu
sesegera mungkin memperbaiki drainase yang tersumbat dan sudah rusak.
“Sebelumnya kami sdh ada sosialisasi baik secara
langsung turun ke warga setempat dan kedua melalui surat edaran untuk diadakan
kerja bakti pada hari Minggu ini dan Alhamdulillah respon dan antusias warga
sangat baik dlm kerja bakti. Harapan kami dari kelurahan semoga dgn terkabulnya
anggaran Musrembang rehab drainase di wilayah kami dapat segera trealisasi,"ucap
A.Supriadi,Lurah Karampuang.(Iskandar Burhan)