MENUJU PILPRES DAN PILEG 2019

Rabu, 12 April 2017

Malam Ramah Tamah Sambut KSAD TNI Jenderal Mulyono Dihadiri Wali Kota Danny

Foto: Humas Pemkot   

smartcitymakassar.com - Makassar - Wali Kota Makassar Moh. Ramdhan 'Danny' Pomanto hadir pada malam ramah tamah sekaligus penyambutan Kepala Staf (KSAD) TNI Angkatan Darat Jenderal TNI Mulyono di Lapangang Sultan Hasanuddin, tepatnya depan Rumah Jabatan Pangdam VII Wirabuana, Selasa (11/04/2017).

Jamuan makan malam ini dibuat dengan suasana romantis dengan hiasan lampu- lampu redup mewarnai seluruh tempat kegiatan. Hadir selain wali kota juga Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo.

Kehadiran Pimpinan Jenderal Mulyono di Makassar merupakan rangkaian peresmian perubahan nama Kodam VII/Wirabuana menjadi Kodam XIV/Hasanuddin yang dijadwalkan pada Rabu besok, 12 April di Lapangan Karebosi. Kegiatan ini diikuti Pagdam dari seluruh Indonesia.

Pangdam VII Wirabuana Mayjen TNI Agus Surya Bakti dalam sambutannya melaporkan ke atasannya itu jika dalam menjalankan tugas- tugas yang diembannya senantiasa terbantu oleh Gubernur. Begitu pun dengan Wali Kota Makassar, Mayjen Agus SB mengatakan selama ini terjalin kerja sama yang begitu baik.

"Pak Syahrul ini sahabat dan guru kami di sini Pak Kasad. Banyak hal- hal yang kami pelajari dari beliau. Di sini juga ada Pak Wali Kota Makassar Danny Pomanto yang selalu kerja sama dan selalu hadir di setiap kegiatan- kegiatan Kodam VII Wirabuana," ucapnya.

Sekaitan dengan pergantian nama Kodam VII Wirabuana menjadi Kodam XIV Sultan Hasanuddin, Wali Kota Danny Pomanto berharap hal tersebut bisa mengembalikan jiwa kesatria dan semangat kepahlawanan Sultan Hasanuddin.

"Semoga hal ini mampu menumbuhkan kembali semangat kesatria, keberanian, serta siri' na pacce yang mengalir dalam jiwa Sultan Hasanuddin di tubuh TNI utamanya anggota Kodam XIV Hasanuddin," tuturnya.(Iskandar Burhan)