(Foto: Humas Kantor Kecamatan Mariso Kota Makassar, 2017)
Smartcitymakassar.com. --Makassar- Camat Mariso Harun Rani bersama Lurah dan Satpol PP BKO kecamatan Mariso. pada Jumat (28/04/2017), menertibkan sejumlah properti milik Pedagang Kaki Lima (PK5) yang berada di sekitar bagian selatan dari Anjungan Pantai Losari.
"Karena merusak estetika kota dan mengganggu akses pengendara yang lewat di sekitar lokasi tersebut. Hal ini juga berdasarkan aturan yang dimuat dalam Perda Kota Makassar Nomor 10 Tahun 1990 Tentang Pembinaan PK5," jelas Harun Rani terkait penertiban tersebut.
Harun Rani mengatakan bahwa PK5 tersebut sebelumnya telah diberikan teguran beberapa kali. Ditambahkannya, penertiban dilakukan dengan cara persuasif dengan lebih dahulu berkomunikasi langsung dengan para PK5 tersebut.
Harun Rani mengatakan bahwa PK5 tersebut sebelumnya telah diberikan teguran beberapa kali. Ditambahkannya, penertiban dilakukan dengan cara persuasif dengan lebih dahulu berkomunikasi langsung dengan para PK5 tersebut.
"Beberapa properti terpaksa disita dan mesti membuat penyataan tertulis agar tidak lagi menyimpan properti dagangannya di lokasi tersebut," ucap Harun Rani.* (Iskandar Burhan)