(Foto: Istimewa)
Smartcitymakassar.com. --Makassar- Menghadapi pilkada Makassar 2018, kebutuhan diadakannya kerja bersama antar seluruh partai pengusung petahana Danny Pomanto (DP) dianggap penting.
Ketua DPC PAN Makassar, Hamzah Hamid (H2), mengatakan menunggu komando untuk sinergi kerja-kerja pemenangan ke depan. "Kordinasi harus sistematis, kita butuh pengarahan dari Pak DP," kata Hamzah, Jumat (20/10/2017).
Disamping itu, H2 menyebutkan pentingnya konsolidasi bagi seluruh partai pengusung DP. "Lebih cepat lebih baik dikumpulkan semua elite partai," ujarnya.
PAN, menurut H2, saat ini sudah gencar mensosialiasikan DP di basis-basis suara PAN 15 Kecamatan Kota Makassar. "PAN sudah memanaskan mesin partai," pungkasnya.
Masalah sinergitas ini juga disampaikan oleh Sekretaris DPC Partai Keadilan Sejahtara (PKS) Kota Makassar, Muzakkir Ali Djamil (Muda). Menurutnya, diperlukan sinergitas antar semua partai pengusung atau koalisi masa depan. Pergerakan pemenangan harus massif, terstruktur dan sistematis. Olehnya, semua partai kata muda harus sinergi.
"Harus diatur dalam koriodor yang tepat supaya tidak ada tumpang tindih atau saling klaim. Karena partai punya konstituen masing-masing, makanya perlu ada pemetaan," ungkapnya.
Menanggapi hal tersebut, DP mengatakan bahwa dalam waktu dekat akan mendudukkan semua partai koalisi yang mendukungnya untuk merumuskan kerja-kerja politik guna menghadapi Pilkada Makassar 2018 dan Pilpres 2019.
"Saya pikir ini hal yang sangat cerdas, karena bukan hanya 2018, tapi 2019 juga. Saya akan loyal kepada semua partai pengusung saya untuk 2019 juga. Segera kita buat platform kita," tandas DP.
Menurutnya, semua harus saling membantu dan membutuhkan untuk menghadapi pesta demokrasi lima tahunan tersebut. "Kita berjuang sama-samalah," jelasnya.
Diketahui, sesuai mandat partai dalam surat rekomendasi yang telah tertuang, DP bakal mengontrol 75 persen kursi di parlemen, dengan sokongan dari PDI Perjuangan, Gerindra, PAN, PPP, PKS Hanura, Demokrat dan PKPI.* (Umr/Iskandar)