MENUJU PILPRES DAN PILEG 2019

Minggu, 08 April 2018

Polisi Gelar Razia 'Cipkon', Ini yang Ditemukan

Foto: Fatahillah Mansur  

smartcitymakassar.com - Makassar - Kepala Bagian Operasi Polrestabes Pelabuhan Makassar (Kabag Ops) Kompol H. Suaeb, SH, mengadakan razia Cipta Kondisi (Cipkon) berlokasi di depan Mako Polres Pelabuhan Makassar Kelurahan Ujung Pandang Kecamatan Ujung Pandang, Makassar, Sabtu (7/4/2018).

Dalam kegiatan tersebut puluhan personil gabungan diturunkan seperti, Satlantas, Shabara, Resmob, Reskrim dan Reserse Narkoba giat Cipkon. Dalam operasi ini salah satu pengendara roda empat ditemukan senjata tajam (sajam) sebuah jenis keris.

Kabag Ops menuturkan bahwa memang setiap malam minggu ini, kesatuan Polres Pelabuhan Makassar mengadakan razia cipkon dan menyasar Tempat Hiburan Malam (THM), dan kos-kosan.

Dalam razia tersebut,  anggota kesatuan mengamankan puluhan roda dua dan satu roda empat dimana roda empat itu ditemukan sajam. 

Pada saat dilakukan interogasi pengendara mengatakan, dirinya tidak mengetahui adanya benda sajam tersebut, karena mobil yang dikendararai milik suaminya.

"Untuk benda sajam tersebut kita sudah laporkan kepemimpinan, mereka akan dibina dan untuk barang bukti tetap kami tahan atau disita", pungkas Kabag Ops. (Fatahillah Mansur)