MENUJU PILPRES DAN PILEG 2019

Jumat, 13 Juli 2018

BBM, Program Utama Pemerintah Kecamatan Mariso Tiap Jumat


(Foto: Istimewa)

Smartcitymakassar.com. --Makassar- Pemerintah Kecamatan Mariso menggelar kegiatan Pelaksanaan Bersih-Bersih Masjid (BBM) setiap Jumat pagi.

Kegiatan BBM kali ini dilangsungkan di Masjid Nurdin Al Yaqin, Kelurahan Lette, Jumat (13/07/2018), melibatkan Satgas Kecamatan dan warga masyarakat. Target pembersihan meliputi tempat wudhu, WC dan area seputaran Masjid termasuk saluran drainase seputaran area masjid.

Plt Camat Mariso Juliaman mengungkapkan, pelaksanaan BBM merupakan program utama di Kecamatan Mariso, dilaksanakan setiap hari Jumat pagi. Program ini mengajak warga masyarakat untuk tetap memperhatilan kebersihan Masjid sebelum pelaksanaan ibadah dimulai.

"Dengan terciptanya suasana yang bersih dan nyaman dalam lingkungan masjid tentunya bisa menambah khusyukan jamaah dalam menjalankan ibadah," kata Juliaman.

"Kegiatan ini juga di laksanalan di seputaran Area Masjid, dengan pelaksanaan pembersihan Saluran Drainase untuk memperlancar Saluran Pembuangan di Sekitar Masjid dan juga sebagai program kegiatan Normalisasi Saluran Drainase," pungkasnya.* (Iskandar Burhan)