MENUJU PILPRES DAN PILEG 2019

Jumat, 14 September 2018

Ketika Walikota Danny “Menyulap” Lorong Makassar

foto: istimewa   

smartcitymakassar.com - Makassar - Kota Makassar terus mempercantik diri. Bergeliat. Di bawah kepemimpinan Walikota Danny, Megapolitan yang berjuluk kota Daeng ini memang terasa semakin ‘bernapas’ cerah. Mari kita coba masuk ke lorong-lorong kota Makassar. Di sana kita bakal menemui degub hidup yang semakin berdetak, tidak hanya dari sisi ruang-ruang arsitektural kota, namun juga dari berbagai aktifitas warga penghuninya. 

Memang benar pendapat para pakar psikologi behavior yang mengatakan, perilaku manusia sangat dipengaruhi oleh ruang lingkungan tempat mereka berada. Sebuah lingkungan dengan ruang-ruang nyaman, arsi dan didesain dengan memperkuat kultur yang telah ada menjadikan penghuni lingkungan tersebut semakin terpacu untuk memperkuat aktualisasi diri. Dan ini sangat terasa di lorog-lorong kota Makassar. 

Agaknya, dengan latar belakang keahlian sebagai arsitektur dan pengalaman menggeluti profesi konsultan tata kota yang dimiliki Walikota Danny, Makassar melakukan lompatan jauh dalam sistem penataannya. Di sini Walikota Danny memang sangat jeli dalam menerjamahkan kecenderungan arah masa depan kota dengan melakukan penguatan kultur dan perilaku warga dan mengemasnya dalam ruang-ruang arsitektural yang nyaman, indah serta asri. 

Pesona lorong-lorong kota Makassar, kini telah bergema jauh hingga ke dunia internasional. Bahkan Australia sewaktu negara ini merayakan hari jadinya, menjadikan lorong kota Makassar sebagai nueklus perayaan momentum kegembiraan tersebut. 

“Menyulap” lorong-lorong kota Makassar dari sebuah area yang identik dengan ‘kekumuhan, kemiskinan serta zona kriminalitas kota menjadi ruang ramah, bersahabat serta menjadi gerak aktivitas perekonomian berbasis swadaya warga adalah sebuah catatan paling prestisus yang ditorehkan Walikota Danny. Dan hal tersebut layak kita apresiasi. (Makmur Gazali)