War Room di Balaikota, Makassar. Sumber Foto: Humas Pemkot Makassar, 2016 |
Smartcitymakassar.com. --Makassar- Satu rencana tindakan asusila, atau pencambulan, yang terjadi di Taman Fort Rotterdam, Rabu sore (04/05/2016), berhasil digagalkan berkat rekaman CCTV yang terpantau secara real-time dari War Room Balaikota, Makassar.
Berkat pantauan tersebut, anggota Satpol PP Kota Makassar langsung melakukan penyergapan di tempat kejadian perkara (TKP), dan menggagalkan aksi pelaku bernama Nardar yang nyaris melakukan perbuatan asusila terhadap seorang gadis berusia 16 tahun (HS). Nardar pun lari tunggang-langgang meloloskan dari kejaran.
Sementara HS yang terlihat masih shock dengan kejadian tersebut akhirnya dievakuasi ke Badan Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (BPPPA) Kota Makassar. A. Tenri Palallo, Kepala BPPPA Makassar, menjelaskan bahwa mereka baru saja berkenalan sejak 2 hari lalu lewat BBM.
Atas kejadian ini, salah seorang ibu, Farida (45), yang beralamat di Jalan Tinumbu, Makassar, menyampaikan terima kasih mendalam kepada Wali Kota Danny Pomanto. Berkat War Room dan CCTV, ibu tiga putri ini mengaku sedikit lega dan tidak terlalu khawatir lagi jika anak gadisnya berada di luar rumah.
"Alhamdulillah, tidak terjadi apa-apa dengan anak itu. Terima kasih Pak Wali, semoga CCTV kota bisa diperbanyak lagi supaya kapok semua itu pelaku-pelaku kejahatan," ungkap Farida.* (Iskandar Burhan)