MENUJU PILPRES DAN PILEG 2019

Rabu, 20 Juli 2016

Dispora Makassar Bakal Bangun Sarana Olah Raga Disetiap Kecamatan


smartcitymakassar.com - Makassar - Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Makassar merencanakan pembangunan lapangan dan sarana olahraga masyarakat di tiap kecamatan di Kota Makassar. Seperti yang di utarakan Kadispora Makassar, Achmad Hendra saat melakukan peninjauan di Pulau Barrang Lompo. Kecamatan Ujung Tanah. Selasa (19/7/2016).

Dimana Warga Pulau Barrang Lompo sangat menginginkan adanya  sarana olahraga Bulutangkis dan perbaikan Lapangan Sepak Bola.Hal ini yang akan menjadi tanggung jawab Dispora untuk memperjuangkan keinginan warga Pulau Barrang Lompo.

Achmad Hendra mengatakan, untuk pembangunan sarana olahraga seperti keinginan warga pulau barrang lompo akan kami usulkan untuk tahun depan, dimana memang fasilitas olahraga yang ada disana sudah memperhatingkan. Untuk itu kami akan jadikan proritas.

Selain lapangan bulutangkis juga kami akan memperbaiki lapangan sepak bola, dimana pada tahun depan pihak dispora juga akan membuat even besar disana, kita akan buat Kejuaraan Liga Pulau "Walikota Cup" yang mana kegiatan ini akan kami tempatkan di pulau barrang lompo. Ujar Hendra saat meninjau di dua lapangan di Pulau Barrang Lompo.

Pembangunan sarana olahraga ini sendiri sudah menjadi keinginan Walikota Makassar, Danny Pomanto yang menginginkan pembangunan sarana olahraga ditiap Kecamatan di Kota Makassar.

Dengan adanya sarana ini, Masyarakat lebih mudah melakukan kegiatan baik berupa olahraga atau kegiatan lainnya. Dengan demikian, kata Hendra, diharapkan akan bermunculan bibit bibit  atlit baru ditiap Kecamatan di kota makassar.(iskandar burhan)