MENUJU PILPRES DAN PILEG 2019

Selasa, 24 Januari 2017

Lurah Maccini Gusung: "Kelompok Tani Lorong Dapat Memberikan Nilai Ekonomi bagi Masyarakat"

(Foto: Humas Kelurahan Maccini Gusung Kecamatan Makassar, Kota Makassar, 2017)


Smartcitymakassar.com. --Makassar- Lurah Maccini Gusung Kecamatan Makassar, Rendra, menghimbau Ketua RW 05 Syafruddin Situju yang berkunjung di Kantor Kelurahan, Selasa (24/01/2017), agar bergabung dalam Kelompok Tani Lorong (Poktan Rong). RW 05 selama ini belum memiliki kegiatan Badan Usaha Lorong (BULO).

Lurah Rendra mengatakan bahwa keberadaan Kelompok Tani Lorong dapat memberikan nilai ekonomi bagi masyarakat yang berujung pada peningkatan kesejahteraan mereka.

Pada kesempatan tersebut, Lurah Rendra juga menyerahkan benih Cabai Dewata F1 kepada Ketua RW Syafruddin Situju, dengan harapan dapat menjadi inspirasi bagi warga dalam upaya mengoptimalkan penggunaan lahan, baik di area rumah, sekolah ataupun kantor.* (Iskandar Burhan)