MENUJU PILPRES DAN PILEG 2019

Rabu, 10 Mei 2017

Dikritik Pakai Smart Pete-Pete ke Lokasi Pendaftaran Balon Wali Kota Makassar, Ini JawabanDanny Pomanto

Foto: Net  

smartcitymakassar.com - Makassar - Moh. Ramdhan "Danny" Pomanto menanggapi  adanya kritikan salah satu Anggota DPRD Kota Makassar, Supratman dari Fraksi Nasdem mengenai Smart Pete-Pete yang ditumpanginya saat mendaftarkan diri sebagai bakal calon Wali Kota Makassar di Sekretariat PAN dan Partai Gerindra.

Danny menyebutkan bahwa rakyat sudah cerdas dan mengetahui yang mana baik dan tidak. Bahkan menurutnya kenapa harus dipermasalahkan karena memakai uang pribadi, bukan negara.

"Pakai uang pribadi untuk rakyat kok di kecam, pakai uang rakyat untuk kepentingan pribadi kok tidak di kecam, mereka pikir rakyat tidak mengerti." ungkapnya, Rabu (10/5/2017).

Lebih lanjut, Danny juga mengatakan sebenarnya prototype pete-pete smart ini tidak perlu diributkan karena tidak ada yang salah.

"Apanya yang salah, tidak pakai uang negara kok jadi kalau diributkan kan aneh. Tetapi kalau masyarakat saya yakin sangat terima pete-pete smart," ucap Danny Pomanto.

Olehnya itu, ia megaku kukuh untuk melanjutkan program Pete-pete Smart itu. “Saya yakin Allah tahu niat saya untuk masyarakat. Dan pasti ini didukung penuh oleh rakyat juga,” pungkas Danny (Iskandar Burhan)