(Foto: Humas Kantor Kecamatan Makassar, Kota Makassar, 2017)
Smartcitymakassar.com. --Makassar- Tim Jaga Kota Satpol PP BKO Kecamatan Makassar lakukan patroli wilayah pada Jumat (12/05/2017), di sepanjang Jalan Veteran Selatan.
Patroli menindaklanjuti instruksi Camat Makassar H. Ruly ini adalah kegiatan rutin guna menekan tumbuhnya Pedagan Kaki Lima (PK5) serta menjaga keamanan wilayah sekitar Kecamatan Makassar.
Dalam patroli ini, Tim Jaga Kota menertibkan pedagang yang gunakan badan jalan dan membuat semrawut di sepanjang Jalan Veteran Selatan tersebut.
"Malam ini kami menerima instruksi langsung dari Bapak Camat untuk menertibkan dan merapihkan para pedagang kaki lima (PK5) yang terlihat sedikit tidak teratur," kata Saleh Mustafa Adam, komandan regu tim patroli.
"Alhamdulillah, dengan pendekatan persuasif sesuai prosedur, mereka bisa mengerti tugas kami.," sambungnya.* (Iskandar Burhan)