MENUJU PILPRES DAN PILEG 2019

Sabtu, 13 Januari 2018

Film "Silariang" Bakal Tayang di Bioskop Makassar 18 Januari 2018


Foto: Istimewa  

smartcitymakassar.com - MAKASSAR - Perusahaan film yang mengangkat budaya lokal dalam sebuah karya sangat diapresiasi. Seperti munculnya film layar lebar yang berjudul "Silariang" yang mengedepankan isu budaya lokal.

"Silariang" karena cinta sepasang ke kasih Suku Bugis Makassar yang tak direstui orang tua ini diangkat dalam sebuah film menarik dengan sasaran penonton kalangan muda.

Produser film "Silariang", Ichwan Persahabatan saat konferensi pers di Mall Ratu Indah Makassar. Sabtu, (13/1/2018) menilai, sudah saatnya budaya lokal diangkat dalam sebuah karya seni yang dapat ditonton masyarakat.

Menurut dia, Indonesia yang kaya budaya dengan isu-isu yang sangat menarik difilmkan agar menjadi kekuatan baru.

Foto: yoelman/toha pacong  

Ichwan merupakan putra daerah Sulsel mengatakan, tidak ada salahnya jika budaya Bugis Makassar diramu dalam sebuah film khususnya kisah percintaan remaja yang tidak direstui kedua orangtuanya. 

Sehingga mengambil jalan pintas untuk "Silariang" yang tidak lekang oleh zaman. 

"Film Silariang" ini khusus budaya Bugis Makassar yang eksis dari masa ke masa atau tidak lekang oleh waktu," tutur Ichwan.

Ia mengutarakan, tema "silariang" bukanlah hal baru dalam industri kreatif tanah air. Sebelumnya pernah diangkat dalam sebuah cerita pendek oleh sastrawan Sulsel, Rahman Arge yang mendapatkan piala citra pada era 1970-an.

Film "Silariang" ini merupakan film perdana rumah produksi asal Makassar yaitu Inipasti Communika bekerja sama dengan Indonesia Sinema Persada yang melibatkan sineas muda berpengalaman dari Makassar dan Jakarta.

Skenario film ini ditulis oleh Oka Aurora, Luna Vidya. Sutradara Wisnu Adi dan co sutradara Kunun Nugroho. (Fatahillah Mansur)