smartcitymakassar.com - Makassar - Hari kasih sayang atau Valentine sudah di depan mata. Melia Makassar yang telah menawarkan Valentines Package & Valentines Set Menu Dinner kini hadir dengan sebuah promo terbaru Valentine yang bertajuk “ Valentine Buffet Dinner “ yang dapat dinikmati oleh keluarga maupun pasangan tepat ditanggal 14 Februari 2018 mulai pukul 19.00 – 22.30 wita di Merkado Restaurant yang terletak di lantai 6 hotel hanya dengan IDR 199.000 nett/orang.
“Valentine Dinner Buffet hadir karena animo yang tinggi dari masyarakat Makassar untuk menghabiskan moment Valentine bersama kami. Paket Valentine Set Menu sendiri untuk ditanggal 14 Februari 2018 sudah fully booked, oleh karena itu kami hadir dengan menawarkan Valentine Buffet Dinner yang tentunya sangat cocok untuk dinikmati oleh keluarga maupun pasangan," ujar Yayan Suryana selaku Director of Sales & Marketing Melia Makassar dalam rilisnya.
Valentine Buffet Dinner hadir dengan konsep all-you-can-eat di mana setiap tamu yang hadir dapat menikmati lebih dari 30 jenis hidangan mulai dari Thai Beef Salad, Shrimp Cocktail Shooters sebagai hidangan pembuka, kemudian dilanjutkan dengan Yakimeshi fried rice, Penne Carbonara sebagai hidangan utama dan Rosset Apple Pie, Cream Caramel sebagai hidangan penutup serta tidak ketinggalan live cooking yang siap memanjakan lidah anda.
Selain berbagai hidangan lezat dan menggugah selera, Valentine Buffet Dinner juga akan disempurnakan oleh live music yang akan hadir dan membawakan lagu-lagu cinta. Tidak ketinggalan dekorasi dan atmosfir Valentine akan begitu terasa di Merkado Restaurant .
Berbagai promo menarik juga telah dipersiapkan oleh Melia Makassar. Nikmati diskon sebesar 15% untuk Valentine Buffet dinner bagi anda pemegang Kartu Debit & Kredit Bank Mandiri. *S&K Berlaku.
Untuk informasi dan reservasi dapat langsung menghubungi +62411 6017 888 atau email di reservations@meliamakassar.com. Pastikan juga mengambil foto dan abadikan momen yang berharga anda bersama Melia Makassar dan tag ke @melia_makassar di akun Instagram. (*Toha Pacong)