MENUJU PILPRES DAN PILEG 2019

Senin, 26 Oktober 2015

Optimalisasi Penigkatan Peran Perempuan


Optimalisasi penigkatan peran perempuan terus digulirkan Pemkot Makassar. Dengan program “Peningkatan Peran Wanita Menuju Keluarga Sehat Sejahtera (P2W-KSS)”, diharapkan perempuan mampu menjadi motor penggerak dalam lingkungannya masing-masing.

Kelurahan Pannampu, Kecamatan Tallo, Makassar, diberi kepercayaan mewakili Pemerintahan Kota Makassar dalam perlombaan yang diselenggarakan oleh P2W-KSS.  Yang menjadi penilaian dalam perlombaan ini meliputi Lorong KB, Kelompok Wanita Tani, dan beberapa kriteria lainnya.


Berlokasi di Keluraham Pannampu, Senin (26/10), acara ini dibuka langsung oleh Asisten 3 Pemkot Makassar, Burhanuddin, bersama Ketua TP-PKK Kota Makassar, Indira Jusuf Ismail. Acara ini juga dihadiri oleh kepala kantor kecamatan se-Kota Makassar, Kapolsek Tallo, Koramil Tallo, serta Lurah se-Kecamatan Tallo, Makassar.

Menurut Lurah Pannampu, Abdul Muis, Program P2W-KSS ini sangat berdampak positif terhadap peran perempuan terutama bagi warga di Kelurahan Pannampu.
* (Iskandar Burhan)