MENUJU PILPRES DAN PILEG 2019

Senin, 21 Desember 2015

Malabar : Cita Rasa yang Mendunia



smartcitymakassar.com -MAKASSAR- Kota ‘sejuta kuliner’memang pantas disematkan pada kota Makassar. Sejak dahulu kota ini memang telah menjadi ‘surga’ bagi penikmat makanan. Daya tarik kota Makassar yang terkenal dengan aneka ragam kuliner menggiurkan bagi penikmat kuliner di negeri ini tak diragukan lagi, bahkan gaungnya telah merambah sampai ke manca negara. Selain deretan menu khas lokal Makassar seperti Konro, Coto Makassar, Sup Saudara dan PalluBasa’, yang tak kalah mengudang selera serta memiliki penikmat yang tak sedikit adalah santapan khas dari negeri India.


Di kota Makassar, rumah makan Malabar adalah tempat yang paling  cocok bila kita ingin memanjakan lidah dengan menu khas masakan negeri India tersebut. Rumah makan yang terletak di kawasan China Town, Jalan Sulawesi 264 Makassar ini memang telah menjadi rujukan utama warga kota maupun pelancong yang ingin menikmati sensasi citarasa kuliner yang bernuansa negeri dengan sejarah kebudayaan yang sangat tua itu. Menu andalan yang ditawarkan adalah menu khas negeri India yakni berupa RotiCanai ditemani kuah kental bernama Karee.


Roti Canai terbuat dari bahan adonan tepung terigu dicampur air dengan proses pembuatannya yang agak mirip dengan proses pembuatan martabak ala nusantara. Adonan di banting lalu di pipihkan sebelum dipanggang di atas wajan khusus dengan olesan mentega.Proses membanting adonan ini dilakukan berulang untuk mendapatkan kepadatan bahan serta bentuk pipih sehingga olesan mentega dapat merata pada lapisan roti saat di panggang

Aroma garing memenuhi udara dari Roti Canai sangat terasa nikmat saat selesai dipanggang.Teksturnya yang tebal dan lebarnya yang sebesar piring orang dewasa akan terasa hambar jika tidak ditemani dengan KareeAyam atau Karee Kambing yang disediakan dalam satuporsi. Kuah kental dengan aroma kuat rempah khas menjadi bagian yang paling nikmat dari citarasa Karee ini. Menurut Zubair Achmad Musa, owner rumah makan Malabar, menu Karee ini merupakan variasi menu pilihan yang hadir sebagai menu pendamping.

Roti Canai yang menjadi makanan pokok di daerah asalnya yakni negeri India, biasa disantap dengan Daca' yaitu sayur kacang ijo atau Karee dengan sambal kecap, cabe merah dan jeruk nipis untuk mengolah citarasa sesuai selera penyantapnya. Di samping menyediakan menu Roti Canai, di rumah makan ini juga tersedia makanan khas India lainnya seperti Sate, Sup dan berbagai jenis Karee.



Bernuansa kekeluargaan yang kental, rumah makan Malabar tak pernah kehilangan peminat dan penikmat dari masa kemasa, berdiri sejak 1946 hingga sekarang, rumah makan Malabar telah dikelola oleh generasi ke-3 dari C.Musa Malabar, pendiri rumah makan Malabar. Nama Malabar sendiri memang diambil dari nama daerah asal pendirinya di selatan India. Sampai saat ini, bukan hanya warga keturunan India saja tapi warga lokal Makassar ,pelancong dari dalam dan luar negeri yang berkunjung ke Makassar tampak sering mengunjungi rumah makan ini. Mempertahankan citarasa dan kualitas masakan dari awal berdirinya menjadi jawaban eksistensi rumah makan Malabar. Sehingga sampai kini bisnis ini mampu bertahan selama kurang lebih 69 tahun.*  (NilaMunzir)