MENUJU PILPRES DAN PILEG 2019

Rabu, 02 November 2016

Wali Kota Danny Kembali Diundang pada Rapat Kabinet Terbatas

(Foto: Humas Pemerintah Kota Makassar, 2016)

Smartcitymakassar.com. --Makassar- Wali Kota Makassar Moh. Ramdhan Pomanto kembali diundang dalam Rapat Kabinet Terbatas bersama Walikota Surabaya, Bandung, Semarang, Tangerang dan Solo yang juga dihadiri beberapa Menteri Kabinet Kerja yang dipimpin langsung oleh Presiden RI dan Wakil Presiden RI di Istana Negara, Jakarta, Selasa (01/11/2016).

Rapat ini membahas tentang Koordinasi Pengelolaan Sampah Pembangkit Listrik Tenaga Sampah (PLTSa) dan kesiapan beberapa Kota yang ditunjuk. Danny mengatakan untuk kebutuhan PLTSa diperlukan lahan seluas 10 Ha dari kebutuhan lahan yang ada. Sedangkan Pemkot Makassar sendiri telah membebaskan lahan seluas 2,5 hektar.

Karena itu menurutnya sejak digulirkannya wacana pembangunan PLTSa pada akhir tahun lalu, hingga kini 58 investor dari berbagai negara semisal Amerika Serikat, Jerman, Korea, Polandia, dan Cina telah mengajukan proposal dan melakukan expo secara transparan sebagai bahan pertimbangan untuk ikut tender di Makassar.

Lanjut Danny, Oktober tahun ini, Pemkot Makassar akan menggelar tender investasi bagi pembangunan PLTSa, dan di bulan Desember telah ada pemenang tender yang dapat segera melakukan survei lokasi. “Teknologi yang ditawarkan tiap investor berbeda. Jadinya kita membuka tender investasi,” jelas Danny.* (M. Yushar M./Ade I. G.)