(Foto: Humas Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman Kota Makassar, 2017) |
Smartcitymakassar.com. --Makassar- Kepala Dinas (Kadis) Perumahan Dan Kawasan Permukiman Kota Makassar Fathur Rahim bersilaturahim dengan warga Rusunawa Lette Kelurahan Lette Kecamatan Mariso.
Silaturahmi ini juga dirangkaikan dengan Reses ke II MP-II TS 2016/2017 Anggota DPRD Kota Makassar dari Fraksi PAN, Hasanuddin Leo, di Rusunawa Lette, selasa (28/02/17).
Kadis Fathur Rahim bersama Anggota Dewan Hasanuddin Leo ke Rusunawa tersebut dalam rangka merespon keluhan para penghuni. Mereka mengeluhkan tingginya biaya iuran listrik dan air bersih beberapa bulan ini sehingga meminta Pemerintah untuk memberikan solusi.
"Apa yang menjadi keluhan warga terkait tingginya iuran listrik dan iuran air bersih, termasuk keamanan, kami akan segera melakukan koordinasi dengan pihak pengelola dalam hal ini UPTD Rusunawa dan juga kita akan segera melakukan rapat kerja dengan DPRD untuk memanggil pihak-pihak terkait," kata Fathur Rahim dalam sambutan yang diberikan.
Sementara itu Anggota Dewan Hasanuddin Leo mengatakan, "semua keluhan warga Rusunawa, kami di DPRD akan segera menindaklanjuti keluhan warga dengan cara bersegera akan memanggil pihak PLN dan PDAM dan pengelola untuk meminta segera melakukan perbaikan dan perubahan sistem, diantaranya meminta kepada PLN untuk mengganti KWH menjadi Voucher".
Dalam kesempatan tersebut, Kepala UPTD Rusunawa yang baru menjabat, Telma Ariade, mengeluarkan kebijakan untuk menghilangkan sistem denda sewa kamar mulai bulan Maret yang akan datang, kemudian untuk denda listrik ikut diturunkan dari 10 persen menjadi 3 persen.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, antara lain Sekcam Mariso Juliaman, Lurah Lette Jauzy, Kepala Seksi Perencanaan, Saharuddin dan Kasubag Keuangan DPKP Baharia Marang dan para penghuni Rusunawa Lette.* (Iskandar Burhan)