MENUJU PILPRES DAN PILEG 2019

Senin, 08 Mei 2017

Pengerukan Sedimen Satgas DPU Makassar di Tamangapa Raya III Hari Ke-3 Alami Kemajuan



(Foto: Istimewa)


Smartcitymakassar.com. --Makassar- Pengerukan sedimentasi oleh Satgas Drainase Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kota Makassar pada hari ketiga di Jalan Tamangapa Raya III Kelurahan Bangkala Kecamatan Manggala, telah menunjukkan progress atau kemajuan.


Kemajuan khususnya pada titik hulu, dimana terjadi penyusutan genangan air pada drainase  di RW07 RT02 Jalan Tamangapa Raya III.

"Alhmadulillah, sudah ada penyusutan genangan air di hulu drainase. Setelah 2 (dua) hari satgas lakukan pengerukan, air mulai mengalir, " kata Pengawas Drainase DPU, David, Senin (08/05/2017)

Genangan air di beberapa titik di Jalan Tamangapa Raya III tersebut diakibatkan selain karena banyaknya kayu penopang jembatan yang menampung sampah yang ikut mengalir, juga akibat sidementasi di titik hulu sudah terbilang sangat tebal. Akibatnya, arus air melambat.

David menambahkan, mereka harus berhati-hati melakukan pengerukan sidementasi di hulu. Dengan kedalaman drainasenya (induk) sekitar 3 meter serta lebar 1,5 meter dengan dinding pasangan pondasi. bisa saja menimbulkan masaalah baru, jika sidementasi harus terkeruk ke lantai drainase dengan menggunakan alat berat.

"Kita harus hati-hati lakukan pengerukan dalam menggunakan alat berat. Bisa berakibat bilamana bodem (lantai) tersentuh alat berat, akibatnya dinding drainase bisa roboh, maka tugas Satgas yang melakukan kerja manual sampai ke lantai drainase," tambah David.* (Iskandar Burhan)