MENUJU PILPRES DAN PILEG 2019

Selasa, 02 Mei 2017

Wali Kota Danny Lakukan Peletakan Batu Pertama Masjid Ukhuwa


Foto: Iskandar Burhan/smarcitymakassar.com 

smartcitymakassar.com - Makassar - Wali Kota Makassar Moh Ramdhan ‘Danny’ Pomanto melakukan peletakkan batu pertama pembangunan Masjid Ukhuwa Kompleks UMI Kelurahan Bangkala Kecamatan Manggala, Senin (01/4/2017).

Danny Pomanto dalam sambutannya mengingatkan, ” membangun masjid itu sangat penting, bahkan pahalanya adalah surga, namun yang takkalah pentingnya adalah bagaimana memakmurkan Masjid itu.

"Maka tentu dengan semakin banyaknya Masjid yang terbangun, maka memakmurkan masjid kita harus tingaktan juga , selain sebagai tempat sholat secara berjamaah, masjid juga kita isi dengan mengajak anak kita untuk belajar agama, mengaji di dalam masjid”, ungkap Danny.

Pada kesempatan itu juga Wali Kota Danny mengingatkan warga agar aktif menjaga anak-anak mereka.

"Program Jagai Ana’ta adalah program yang tujuannya adalah, bagaimana anak – anak kita bisa terbebas dari berbagai hal – hal yang negatif, bukan hanya menjaga dalam hal kekerasan, tetapi kita harus menjaga anak – anak kita dengan membekali akhlak yang mulia", ucap Danny Pomanto

Turut hadir dalam kegiatan peletakan batu pertama, Camat Manggala, Lurah Bangkala, Seklur Bangkala, Ketua Panitia Pembangunan Masjid, juga turut hadir anggota DPRD Makassar dari Fraksi PKS yang akrab di sapa Uztas Uje, Ketua LPM Bangkala dan Tokoh Masyarakat, para Lurah Sekecamatan Manggala dan Unsur tripika Manggala.(Iskandar Burhan)