MENUJU PILPRES DAN PILEG 2019

Kamis, 22 Juni 2017

Lima Periode Jabat Ketua RW, Daeng Ngunjung: Baru Kali Ini Makassar Raih Penghargaan Terbanyak



(Foto: Istimewa)


Smartcitymakassar.com. --Makassar- Ketua RW 03, Kelurahan Tamalanrea Jaya, Kecamatan Tamalanrea, HS Daeng Nunjung mengaku sangat menyukai program Wali Kota Makassar yang telah berjalan di kecamatan. Karena hal ini sebagai bukti nyata janjinya, awal menjabat mempimpin kota daeng tersebut.

"Saya dipilih lima periode menjadi RW. Dalam pengamatan saya, baru kali ada Wali Kota Makassar yang mendapatkan perhargaan terbanyak. Jadi saya ingin membantu Bapak Danny Pomanto menyukseskan programnya," ujarnya, Rabu (21/06/2017).

Program yang dimaksud Daeng Ngunjung itu seperti Makassar Tidak Rantasa (MTR) Lihat Sampah Ambil (LiSA), Lorong Garden, Badan Usaha Lorong (BULo), Pelayanan Sombere, Smart City, Penagihan PBB, Penagihan Retribusi Sampah dan Bank Sampah.

Ia juga melihat, respon warga yang sangat mendukung sekali. "Sebelumnya, di lingkungan ini banyak sampah berserakan. Akan tetapi pelan tapi pasti, sampah tersebut perlahan hilang," jelas Daeng Ngunjung. Warga justru menginginkan digenjotnya kerja bakti karena tidak ingin wilayahnya dipenuhi sampah.

Daeng Nunjung juga memaparkan masalah belum bisanya menyempurnakan sembilan indikator kinerjanya. Menurutnya, kondisi lingkungan tak memenuhi syarat untuk mengembangkan program itu.

''Karena tidak ada tempat, namun kita digenjotkan tentang administrasi pelayanan tanpa pungutan liar. Semuanya digratiskan. Saat ini insentif belum terpenuhi, hanya Rp 750 ribu menyempurnakan dalam sembilan indikator. Tapi Alhamdulillah kita bersyukur, apa yang telah didapatkan," tutupnya.* (Iskandar Burhan)