MENUJU PILPRES DAN PILEG 2019

Selasa, 23 Januari 2018

Prof Nurdin Abdullah Paparkan Konsep Bangun Luwu Raya 

Foto: Istimewa   

smartcitymakassar.com - Luwu Raya - Dewan Pimpinan Cabang Posko Perjuangan Rakyat DPC Kota Palopo menggelar diskusi terbatas dengan narasumber bakal calon gubernur Sulsel Prof HM Nurdin Abdullah.

Di hadapan peserta diskusi termasuk mahasiswa, tokoh adat, tokoh agama, dan tokoh pemuda, serta tokoh masyarakat Prof Nurdin Abdullah menitikberatkan pada pembangunan sumber daya manusia.

Menurut Prof Nurdin Abdullah kekayaan alam sumber kita belum mampu mensejahterakan rakyat karena belum dikelola secara optimal.

Solusinya, jelas Prof Nurdin Abdullah, harus dibikin kerjasama segi tiga antara pemerintah, dunia usaha, dan perguruan tinggi.

"Perguruan tinggi sebagai lembaga ilmiah harus membuat kajian ilmiah potensi sumber saya alam dan sumber daya manusia", ujar Prof Nurdin dalam keterangan tertulisnya, Senin  (22/1/2018)

Perguruan tinggi mendidik sumber daya manusia yang dibutuhkan oleh pasar kerja, dalam hal ini swasta.

"Kelemahan kita tidak memiliki data base. Kita harus bikin data base yang lengkap mulai dari gubernur sampai kepala desa, RW dan RT", tandasnya

Untuk membangun kawasan Luwu Raya, jelas Prof Nurdin Abdullah harus ada kebijakan mempermudah perizinan. "Bangun akses. Bandara Buah dimanfaatkan maksimal, dan di Luwu Raya dibangun pelabuhan untuk ekspor.

Luwu Raya dibangun sebagai daerah yang mandiri. Sumber daya yang ada di Luwu Raya harus diolah melalui industri di Luwu Raya dan diekspor melalui pelabuhan di Luwu Raya.

Nara sumber yang lain, Muhammad Nur, deson Universitas Andi Jemma, menjelaskan ketika terjadi proses pembangunan berjalan, diharap tidak sampai menyengsarakan masyarakat.

Dia mengharapan ke depan, pemerintah memperhatikan masyarakat di desa karena mereka selama ini menjadi objek. (*Fatahillah Mansur)