MENUJU PILPRES DAN PILEG 2019

Kamis, 15 Februari 2018

Resmikan Posko Komunitas Appase're, Danny: Masyarakat Itu Perlu Bukti


Foto: Istimewa  

smartcitymakassar.com - Makassar - Kandidat petahana Wali Kota Makassar,  Mohammad Ramdhan "Danny" Pomanto mengawali masa cutinya dengan meresmikan posko komunitas Appase're di Jl. Bontoduri 3, Kamis (14/2/2018).

Dikesempatan itu Danny Pomanto menyampaikan rasa terimah kasih atas dukungan para komunitas. Olehnya,  ia merasa sangat terhormat atas sambutan komunitas yang diketuai oleh Andi Parenrengi ini.

"Masyarakat itu perlu bukti,  itumi saya maju kembali di Pilwalkot, dan saya merasa sangat terhormat dengan sambutan komunitas Appasere,  dan awal cuti saya langsung resmikan posko disini,  " kata Danny dihadapan ratusan anggota komunitas.

Ia pun yakin bahwa warga Bontoduri punya solidaritas dan kekompakan untuk mewujudkan Makassar dua kali tambah baik. " Saya yakin saudaraku semua di Bontoduri kompak," ucapnya.

Dia menjelaskan kenapa dirinya punya slogan Makassar menuju kota dunia untuk semua. Karena,  kota Makassar ini punya semua rakyat bukan punya kelompok atau golongan tertentu.

Ketua Komunitas Appasere,  Andi Parenrengi,  menyatakan apa yang dilakukan oleh Ramdahan Danny Pomanto selama kurang lebih empat tahun menjabat sebagai walikota,  patut didukung dan di apreasiasi karena kierjanya sudah terbukti.  Bahkan telah meraih penghargaan Adipura tiga kali berturut-turut.

"Jadi tekad bulat kami di appasere dan sebagian pedagang pasar sentral kami tdk ada yang lain selain Pa Danny Pomanto  atau DIAmi,  Sudah terbuktimi kinerjanya beliau dan banyak prestasinya."imbuhnya.

Dia menambahkan saat sosialisasi ke masyarakat, tim komunitas  Appasere akan memperkenalkan nama Danny - Indira bahwa inilah pemimpin terbaik di Makassar. 

"Kami akan All out untuk dukung DIAmi,  bahkan kami akan ikut sosialisasiikan Pak Danny di masyarakat," pungkasnya. (*Iskandar Burhan)