MENUJU PILPRES DAN PILEG 2019

Sabtu, 18 Agustus 2018

Kebakaran Terjadi di Capoa Pannampu, Camat Tallo Turunkan Satgas Bencana



(Foto: Istimewa)

Smartcitymakassar.com. --Makassar- Kembali kebakaran terjadi di wilayah Kecamatan Tallo, Kamis (16/8/2018) malam, sekitar pukul 20.00 Wita.


Tidak berselang lama, Plt Camat Tallo, Benyamin B Turupadang, didampingi Lurah Panampu Andi Muis, mendatangi lokasi kebakaran dan melihat langsung situasi kebakaran yang berada di lorong-lorong padat penduduk, di Capoa, Kelurahan Panampu, Kecamatan Tallo, Makassar.

Kedatangan Benyamin B Turupadang bermaksud menurunkan para personil Satgas bencana guna membantu evakuasi korban kebakaran. "Bersyukur, pukul 21.41 Wita, api dapat dipadamkan," ucap Camat Tallo ini.

Camat Benyamin mengatakan, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, dan pihaknya juga akan mendirikan posko darurat.

Diduga, kebakaran tersebut akibat arus pendek dari salah satu rumah warga. Untuk itu, pihak pemerintah Kecamatan Tallo meminta Polsek Tallo melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait musibah kebakaran tersebut.** (Hms/Iskandar Burhan)