MENUJU PILPRES DAN PILEG 2019

Sabtu, 25 November 2017

Sekretaris PDIP Makassar: Jika Tak Ada Aral Melintang, Pekan Depan PDIP Keluarkan Usungan untuk DIAmi



(Foto: Istimewa)

Smartcitymakassar.com. --Makassar- Pasangan Moh Ramdhan Pomanto- Indira Mulyasari Paramastuti (DIAmi) resmi diusung oleh Partai Demokrat di Pilwali 2018.


Dengan demikian, pasangan DIA-mi telah memenuhi persyaratan maju di Pilwali. Sebelumnya, pasangan Danny- Indira telah mendapatkan rekomendasi Partai Amanat Nasional (PAN). Dengan 7 kursi Demokrat dan 4 kursi PAN, DIA-mi sudah bisa mendaftar di KPU.

Baca juga:
PAN, Partai Pertama Terbitkan Rekomendasi bagi Pasangan DIAmi
Resmi Diusung Demokrat, DIAmi Memenuhi Syarat Ikut Pilwali 2018

Setelah PAN dan Partai Demokrat, segera menyusul PDIP akan keluarkan SK Usungan di Pilwalkot Makassar 2018.

“Jika tak ada aral yang melintang, pekan depan PDI-P akan keluarkan usungan untuk pasangan DIAmi,” ungkap Sekertaris PDIP Makassar, Mesyak Raymond, Kamis (23/11/2017).

Menurutnya, administrasi sejumlah paslon yang mengikuti Pilkada serentak untuk jazirah Sulsel sudah berada di meja ketua umum PDI-P, Megawati Soekarnoputri.

“Termasuk Pilkada Makassar, DPP akan mengkaji lebih mendalam, dan kami berharap suara kader PDIP Makassar diakomodasi oleh DPP. Surat tugas sebelumnya ditingkatkan menjadi SK usungan resmi kepada DIAmi,” ujarnya.* (Iskandar Burhan)