MENUJU PILPRES DAN PILEG 2019

Jumat, 02 Februari 2018

Usung Tema Romantisme dan Komedi, Film "Halo Makassar" Bakal Dirilis

 
Foto: Istimewa  
smartcitymakassar.com - Makassar - Finisia Production bakal merilis film berjudul "Halo Makassar". Film ini dibintangi oleh selebgram Kota Makassar Anggu Batary dan Rizat Ahdiat sebagai pemeran utama. 
Film ini juga menghadirkan dua komedian fenomenal Makassar, Tuming Abu. "Khusus Tuming Abu kami berikan tugas khusus untuk menyusun adegan lucu dalam film ini," ujar Produser Amril Nuryan pada peluncuran trailer dan poster film di Hotel Aryaduta, Jumat (2/2/2018).
Film yang mengusung konsep romatisme dan komedi ini akan menghadirkan cerita yang berbeda dari banyak film khas Makassar sebelumnya "Jadi kisahnya jatuh cinta via suara.Padahal orang makassar dikenal dengan suaranya dikenal keras. Kita juga akan mengubah stigma Makassar dari kota anarkis sebagai kota romantis," tambah Amril. 
Film yang mengambil lokasi shooting di Makassar ini masih merahasiakan tanggal tayang nya "Kami Masih harus mengantri dengan beberapa film khas Makassar yang sedang tayang jadi tunggu saja gebrakan selanjutnya," tutup Amril. (Rajendra/Toha Pacong)