MENUJU PILPRES DAN PILEG 2019

Jumat, 31 Agustus 2018

Tapanuli Utara Bakal Adopsi Sistem Pembinaan Lorong Kota Makassar



(Foto: Istimewa)

Smartcitymakassar.com. --Makassar- Bupati Tapanuli Utara Nikson Nababan mengunjungi salah satu lorong, yakni Lorong Tujuh Sembilan atau lebih dikenal dengan nama "Lotus" di Kelurahan Pa'baeng-Baeng, Kecamatan Tamalate, Kota Makassar, Jumat (31/08/2018).


Nikson Nababan beserta rombongan diterima dan didampingi oleh Lurah Pa'baeng-Baeng, Rauf Edje, bersama para kader dan ketua ORW-ORT setempat.

Pada kesempatan tersebut, bupati Nikson bersama rombongan diajak mengitari, dan melihat keindahan lorong oleh lurah Pa'baeng-Baeng.

Nikson bertanya soal sumber alokasi anggaran untuk progam membenahi lorong tersebut sehingga tampak indah.

Menjawab hal tersebut, Lurah Pa'baeng-baeng mengatakan, tidak ada alokasi dana khusus untuk pembinaan lorong.

"Kami dari pihak pemerintah cuma melakukan pembinaan dan masyarakat lah yang melakukan pembenahan secara swadaya," kata Rauf Edje.

"Para Ketua ORW-ORT mendapatkan insentif setiap bulannya dari beberapa indikator kinerja yang mereka perlihatkan melalui handphone android yang dibagikan, dari sanalah mereka menyisihkan sebahagian insentifnya untuk membenahi lorongnya," sambungnya.

Mendengar hal itu, bupati Nikson mengaku akan mengadopsi sistem di Kabupaten Tapanuli Utara.

"Ini merupakan program yang tepat sasaran, serta manfaatnya dirasakan sendiri oleh masyarakat, kami akan mencoba menerapkan sistem pembinaan lorong ini di Tapanuli Utara," beber Nikson Nababan.** (Iskandar Burhan)