MENUJU PILPRES DAN PILEG 2019

Minggu, 03 September 2017

Hadiri Penyembelihan Hewan Kurban di Kecamatan Panakukang, Danny Disoraki “Doboloki Pak Wali"

Foto: Humas Pemkot   

smartcitymakassar.com - Makassar - Walikota Makassar, Moh. Ramdhan Danny Pomanto menghadiri penyembelihan langsung hewan kurban yang telah diberikan langsung kepada Kecamatan Panakkukang.

Penyembelihan tersebut dilakukan di tiga kelurahan kecamatan panakukkang yakni kelurahan Tamamaung, Kelurahan Paropo dan Keluruhan Karuwisi Utara dengan masing-masing satu ekor sapi.

Danny sapaan akrabnya tersebut disambut dengan baik dan meriah. Terlihat pada kelurahan Tamamaung semua warga bersorak ” Doboloki Pak Wali” yang artinya Danny diharapkan naik kembali menjabat sebagai Walikota Makassar periode tahun 2019- 2023.

”Tempat ini menjadi sejarah terakhir tempat pemenangan Danny Pomanto pada tahun 2014. Jadi kami masih komitmen untuk menyatakan tempat ini kembali menjadi tempat pemenangan Danny di tahun 2018,” ucap salah satu tokoh Masyarakat Kelurahan Tamamaung, Sabtu (02/9/17).

Danny menghaturkan rasa terima kasih yang mendalam terhadap komitmen masyarakat tamamaung yang sampai saat ini masih berkobar.

”Ini moment Idul Adha rasa Qurban yang ikhlas membuat kelak kita berjalan mulus di dunia dan akhirat. Ini suatu kesempatan. Dan saya pribadi berterima kasih atas semangat warga tamamaung ini semoga kami terus memberikan dampak positif yang bisa langsung dirasakan masyarakat,” ungkapnya.

Tak mau kalah masyarakat Kampung Paropo juga menyambut Danny dengan sangat baik menyajikan sambutan dengan bunyian gandrang bulo.

Sementara keseruan juga terjadi pada kelurahan Karuwisi Utara dimana ada adegan angngarru yang menyambut Danny Pomanto.

Danny pun berkeliling dari satu rumah kerumah warga lainnya. Tak lupa juga Danny meresmikan sebuah lorong buntu yang nantinya akan dinamai oleh warga yaitu lorong cantik.

Camat Panakkukang, Tahir Rasyid mengungkapkan rasa terima kasih yang mendalam karena Walikota menyempatkan hadir pada tiga kelurahan di lingkup Kecamatan Panakkukang.

”Kami merasa bangga kami diberi sapi kurban tiga ekor, pak Wali juga sempat meresmikan lorong cantik dan berbagi bersama warga,” jelasnya.


Pada kunjungan Danny ke tiga kelurahan tersebut didampingi oleh masing-masing lurah dan ketua RT/ RW setempat serta warga yang antusias.**(Iskandar Burhan)