MENUJU PILPRES DAN PILEG 2019

Senin, 05 Maret 2018

Tinggalkan Agenda Politik di Bone, Andi Sudirman Jenguk Sanusi Baco di Makassar


Foto: istimewa  

smartcitymakassar.com - Makassar - Ketua MUI Sulsel Anre Gurutta Sanusi Baco Lc terpaksa harus dirwat dirumah sakit Awal Bros Makassar sejak 2 hari yang lalu, Kamis (1/3/2018), karena jatuh sakit. 

Calon Wakil Gubernur Sulawesi Selatan nomor urut 3 Andi Sudirman Sulaiman bergegas meninggalkan kesibukannya di Kabupaten Bone, Sabtu (3/2/2018) pukul 18.00 sore tadi, dan langsung menuju kota Makassar demi menjenguk Sanusi Baco yang merupakan tokoh agama di Sulsel. 

Setelah tiba di Makassar, Andi Sudirman Sulaiman langsung menuju RS Awal Bros. Dalam kesempatan tersebut Andi Sudirman Sulaiman tak didampingi oleh siapapun apalagi dari tim pemenangan. 

Meski terbilang jadwal mengisi waktu kampanye sangat padat, namun Andi Sudirman Sulaiman menuturkan, jika sosok Gurutta Sanusi Baco adalah guru bagi setiap orang di Sulsel, khususnya ummat islam. 

"Menjenguk orang yang sakit itu kan adalah sunnah, apalagi yang sakit ini adalah guru besar kita, ustad kita kan," ungkap pasangan Nurdin Abdullah di Pilgub Sulsel ini. 

Selain itu, putra berdarah Bone ini juga menegaskan, jika kedatangan dirinya mengunjungi Sanusi Baco tak ada hubungannya dengan Pilkada.

"Jadi, tidak ada kaitannya dengan pilkada di Sulawesi Selatan," ungkap Andi Sudirman Sulaiman.

Andalan, sapaan akrab Andi Sudirman Sulaiman, tak lupa berkesempatan mendoakan Rais Aam NU itu agar disembuhkan dari sakit yang tengah menderainya. 

"Semoga cepat sehat, masyarakat Sulsel butuh sosok Guru seperti beliau, nasehat - nasehatnya, dan masih banyak lagi," harap Andi Sudirman Sulaiman. (Fatahillah Mansur)